Hollahope ladies!
Kali ini Tiara engga akan mereview product tapi lebih mengarah pada event report dan product knowladge untuk beberapa produk dari Panasonic beauty.
Jadi Panasonic Beauty bersama Female Daily mengadakan event untuk para blogger,
dengan tema 'Glowing Rhamadan Look with Panasonic Beauty'
dimana mereka ngasih tips buat persiapan kita selama lebaran ini <3
OMG I'm so excited
Disini mereka mengadakan beberapa demo, seperti make up dan hair do!
Nah kalo kali ini mereka menggunakan EH - HS95 Hair Styler dari Panasonic Beauty dengan nanoe technology pada rambut normal panjang.
Disini banyak banget blogger yang asik dan sibuk menyimak kegiatan disana *meanwhile saya poto-poto*
Nah setelah itu Tiara nyobain deh produk yang disediakan ada 2,
EH - HS95 Hair Styler dan EH- SA31 VP Face ionic steamer.
Tiara nyobain yang Ionic Steamer, produk ini adalah produk multi fungsi yang bisa
digunakan buat ngapus make up, buat menjaga kelembapan, buat pre-make up
di Indonesia masih manual alias menghitung sendiri waktu yang diperlukan, kalau di Jepang
sudah ada tombol sesuai kebutuhan, tapi ya lebih mahal.
Secara umum produk ini memang menggunakan listrik, satu tombol untuk on/off dan harus di reffil atau diisi air, kalau kalian pernah ngikutin hypes 2 tahun lalu soal nano-spray, ini bisa dibilang
berbeda banget. Meskipun nanoe tech juga, kalo yang ini bisa dengan air apa aja, lebih lembut dan masuk ke kulit lebih maximal.
Keunggulan yang aku paling suka dari produk ini adalah,
Dia multi fungsi banget dan terbukti manfaatnya,
jadi sebelum make up demo, temenku yang di make up-in
di pakein nano-tech dulu, dan hasilnya, dengan fondation kelas drug store,
make up dia bisa menempel secara natural dan flawless di kulitnya yang menurut dia
cenderung oily skin.
Well, memang sih kaya face spray biasa tapi nanoe nya bisa lebih melembabpkan kulit dan
masuk ke sela-sela.
Fyi, untuk membersihkan wajah, Ionic Steamer ini digunakan selama 3 menit
untuk melembabpakn wajah bisa 6 - 10 menit dan untuk relaxing atau sebelum make up bisa mengunakan ini 3 - 6 menit dengan jarak 20 cm dari steamer.
Oh ya, ini juga bisa dipake kalau mau maskeran ya, soalnya kan ini cenderung membersihkan dan membuka pori-pori kulit jadi bisa banget dipake dulu ini sebelum maskeran, jadi serumnya lebih masuk ke dalam muka.
Dan, untuk kulit kering - oily cocok aja ko. Aku oily dan ini bikin kandungan air didalam wajah lebih banyak jadi mengurang minyak, begitu pula dengan yang dry skin.
Yang perlu diperhatikan adalah ketika kulit kalian cenderung sensitif, karena ini ada uap panasnya, jadi sebisa mungkin jangan terlalu dekat dan lama, setengah dari waktu yang aku sebutkan diatas aja.
Beberapa informasi yang bisa kalian temukan di website nya. Kalau ga salah harganya sekitar 1.6jt bisa aja lebih murah ataupun mahal ya :p
Setelah itu aku juga nyobain EH- HS95 Hair Styler, produk ini super keren!
Ahahhaha, soalnya rambut aku cenderung banyak dan dia bisa langsung nyatok rambut banyak dan tanpa bikin tangan harus extra kepanasan. Jadi dia menggunakan nano-tech dan lapisan photocheramic yang hasilnya memaksimalkan kinerja dari produk ini sendiri <3
Aku super love product ini karena jujur aku bukan anak catokan,
rambut aku adalah bagian paling ga rewel dan sebisa mungkin aku jauhkan dari panas yang merusak,
produk ini meminimalisir kerusakan rambut dan malah menjaga rambut kita.
Soalnya nanoenya memberikan kilau rambut dan ketahanan lumayan lama.
Rambut aku disini aku udah blow dalem, ga pake di basahin lagi, langsung aja,
dan dengan lima menit aja berserta rambut yang banyak -maksud aku, aku ngebagi rambut/parting nya langsung tebel, jadi ga bikin lama prosesnya. Dan perlu diingat, ga semua catokan bisa mekukan itu, malah kebanyakan bikin rambut jadi berantakan dan hasil cruly yang ga meratah/aneh.
Hal yang aku ga suka dari produk ini adalah handy, tangan perempuan cenderung kecil dan produk ini gedeee banget.
Harganya setau aku ga terlalu mahal, sekitar 600k+
Detail gambarnya, setau aku ada 3 warna, merah, pink dan biru.
Nah disini hasil akhirnya setelah di hair do dan di make up bersama dengan hair styler dan make up artisnya!
Well, disini sedikit foto aku dan para blogger :*
Dan para blogger juga diberi kebebasan untuk foto, ini salah satu fun time ketika kita foto.
Di event kemarin juga dilanjutkan dengan buka puasa bersama
dan pemilihan pemenang the best OOTD dan instagram post yang masing-masing
mendapatkan hair styler!
Super seru <3 disana juga diadakan sesi tanya jawab dan pembagian hadiah bila yang bisa jawab.
Super fun banget buat menenal produk-produk dari Panasonic Beauty ini, kebetulan mereka lagi suka ngadain event di Mall, kemarin aku sempat ke Senayan City dan melihat mereka lagi pameran. Disana juga ada diskon loh!
Oh ya, satu lagi ini adalah EH -SA42 VP Face Hair Ionzer
ini direkomendasikan oleh Panasonic Ambassador, menurut dia ini bagus banget, disana kemarin ada tapi kita ga nyobain, ini bisa buat ruangan dan bikin kelembapan kulit kita terjaga. Jadi ini aku saranin banget buat mereka yang hampir seharian beraktifitas dalam ruangan terutama yang perndingingin.
Nah kalo kalian suka yang mana? :p
Penasaran dengan steamernya hehehehe :)
BalasHapusu.u katanya bisa jadi penyejuk hati juga mba taz <3
Hapus